Soal SMMPTN BARAT 2024 (Latihan Gratis) - PAGUNPOST -->

Soal SMMPTN BARAT 2024 (Latihan Gratis)

Bangkit lebih kuat di jalur SMMPTN Barat!

Untuk mendapatkan kampus impian memang tidak mudah.

Yang penting, jangan pantang menyerah.

Sudah siap ikut SMMPTN Barat?

SMMPTN BARAT 2024 adalah salah satu jalur masuk kuliah untuk 25 kampus gabungan yaitu USK, Untirta, Unib, Unja, ISI Padangpanjang, UPR, Unimal, Umrah, UBB, UTU, Itera, Isbi Acceh, Unsam, Unri, Unsil, USU, Unand, UIN Suska Riau, UIN Batusangkar, UIN Syahada Padangsidempuan, ISBI Bandung, UNPV Jakarta, Unsika, UIN Imam Bonjol Panjang, Uuniversitas Negeri Padang.

Jadi sebenarnya SMM PTN-BARAT adalah jalur seleksi mandiri dari 25 kampus diatas yang teknis pelaksanaannya dilakukan secara bersama-sama


SMMPTN BARAT adalah seleksi berdasarkan hasil ujian tulis berbasis komputer yang dilakukan secara bersama dibawah koordinasi panitia SMM PTN-BARAT. 

Pada jalur SMMPTN Barat bisa memilih maksimal 4 pilihan sekaligus (bisa kampusnya sama atau campur) yang penting salah satunya ada yang menjadi lokasi ujian. Kampus yang menjadi lokasi ujian tidak harus ditaruh dipilihan pertama jadi bebas.

Misal mau tes di Universitas Bengkulu maka kamu harus memilih minimal salah satu prodi di Universitas Bengkulu.

Misalnya:
  1. USU - Ilmu Komunikasi
  2. Unad - Sosiologi
  3. Unad - Sejarah
  4. Univ. Bengkulu - Akuntansi
Jadi jika pilih jurusan di atas maka kamu bisa pilih lokasi ujian salah satu antara tes di USU atau di UNAND atau di Universitas Bengkulu. Posisi lokasi ujian bebas urutannya. Yang menjadi lokasi ujian tidak harus pilihan 1

Materi SMMPTN Barat 2024 adalah
  • Tes Potensial Skolastik;
  • Tes Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.


Tentunya kamu tidak mungkin datang ke lokasi ujian dengan tangan kosong. Perlu persiapan untuk bisa mengerjakan soal SMMPTN Barat agar peluang lolos SMMPTN BARAT semakin besar. 


Persiapkan diri kalian menghadapi ujian tes SMMPTN barat 2024 dengan lebih matang dengan belajar contoh Soal SMMPTN BARAT dan pembahasan.

Latihan soal smmptn barat sebanyak mungkin dari sekarang.
Semoga lolos SMMPTN BARAT 2024 ! Selamat belajar...


0 Response to "Soal SMMPTN BARAT 2024 (Latihan Gratis)"

Posting Komentar

Jika ada pertanyaan/masukan, silakan tulis di kolom komentar.
Klik centang "beri tahu saya" untuk mendapatkan notifikasi balasan.
Terima kasih!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel