Manajemen Waktu Saat Harus Kuliah Sambil Kerja - PAGUNPOST -->

Manajemen Waktu Saat Harus Kuliah Sambil Kerja

Manajemen Waktu Saat Harus Kuliah Sambil Kerja - Sebelum memutuskan untuk kuliah sambil kerja, maka sobat harus sudah punya pertimbangan yang matang dan urgensi.

Kenapa harus kuliah sambil kerja?
Apakah jika kuliah tidak sambil kerja kamu tetap bisa berkuliah?
Apa tujuanmu kuliah sambil kerja? Uang, pengalaman atau relasi?

Memang kuliah sambil kerja penuh pro dan kontra. Nggak harus dipaksakan untuk bekerja jika memang kondisi keuangan keluargamu udah stabil. Tapi jika niatnya ingin menambah penghasilan, pengalaman atau relasi, tentu bekerja sambil kuliah bisa kamu coba.

Mahasiswa yang kuliah sambil kerja, identik dengan kesan sering absen dan jarang mengerjakan tugas. Begitu juga dengan karyawan yang bekerja sambil kuliah, biasanya selalu minta ijin dan datang terlambat. Kuliah sambil kerja memang tak mudah. Tapi sayangnya tak semua orang cukup beruntung untuk bisa fokus kuliah saja atau bekerja saja. Ada kalanya keadaan memang membuat mereka terpaksa melakukan dua hal tersebut secara bersamaan. Apakah Anda termasuk di antaranya?


Well, jangan dulu berkecil hati. Stereotype negatif tentang mereka yang kuliah sambil kerja bisa dihilangkan, kok. Ini dia tips untuk mengatur aktivitas harian supaya Anda bisa kuliah sambil kerja tanpa melalaikan setiap tugas:

Buat jadwal harian

Harus kuliah sambil kerja tentu membuat Anda tak punya banyak waktu luang. Maka dari itu, setiap waktu yang ada harus dipergunakan dengan sebaik mungkin. Untuk itu, pastikan Anda memuat jadwal harian yang akan mempermudah aktivitas baik di kampus maupun di kantor. Misalnya, dalam seminggu catat hari apa saja dan jam berapa saja Anda harus kuliah. Lalu catat juga hari apa saja dan jam berapa saja Anda harus bekerja. Dengan cara itu, Anda akan lebih efisien memanfaatkan waktu. Misalnya, di hari Senin saat ada shift sore usai kuliah, Anda bisa sekaligus membawa seragam kerja di tas kuliah. Jadi Anda tak perlu bolak balik dari kampus ke rumah untuk berganti baju yang jelas akan membuang waktu dan tenaga.

Baca juga: Cara Membuat Essay Beasiswa

Jangan mudah tergiur ajakan untuk hang out

Masa kuliah harusnya memang menjadi momen menyenangkan di mana Anda bisa sering berkumpul bersama teman terdekat. Tapi ketika Anda harus kuliah sambil bekerja, maka hal tersebut tak bisa terlalu sering dilakukan. Anda harus menguatkan hati untuk menolak ajak teman-teman sepulang kuliah, dan jangan sampai mengorbankan jam kerja Anda. Begitu pula saat pulang kerja, jangan tergiur ajakan rekan sekantor untuk nongkrong karena waktu luang lebih baik digunakan untuk mengerjakan tugas kuliah. Terdengar berat memang, tapi kalau sudah dijalani semua akan terasa lebih mudah, kok.

Cari tempat yang tepat untuk mengerjakan segala sesuatu

Saat rumah atau kos-kosan terlalu berisik untuk mengerjakan tugas, cobalah mencari tempat lain yang lebih kondusif. Perpustakaan kampus misalnya, bisa jadi pilihan terbaik. Di sana Anda bisa lebih fokus mengerjakan tugas sehingga pekerjaan pun akan selesai lebih cepat. Tempat ini juga bisa dipakai untuk mengerjakan proyek lemburan dari kantor, lho. Intinya, semakin kondusif tempat yang Anda pakai untuk bekerja, maka semakin cepat pula semua bisa terselesaikan. Jangan biasakan menunda mengerjakan segala sesuatu karena hal tersebut hanya akan memberatkan diri nda sendiri di kemudian hari.

Beristirahatlah saat ada waktu luang

Ketika Anda sedang libur kuliah dan bekerja, cobalah untuk beristirahat sebanyak mungkin. Boleh sih, berjalan-jalan untuk menghibur diri dan melepas stres, tapi pastikan tetap ada waktu bagi tubuh untuk sekedar bersantai tanpa melakukan apapun. Ini juga jadi waktu yang tepat untuk tidur, karena di hari biasa bisa jadi Anda hanya tidur selama beberapa jam saja setiap harinya yang mana sangat berbahaya untuk kesehatan. Waktu luang juga bisa digunakan untuk kumpul keluarga, sebab energi Anda akan terisi kembali jika sudah mendapatkan dukungan dari keluarga tersayang.

Pilih Pekerjaan Yang Flexible

Jika kamu berkuliah di PTN tentu waktu kuliah tidak bisa seflexible jika kamu kuliah di PTS. Oleh karenannya, pekerjaan yang harus menyesuaikan jadwal kuliahnya. Saran saya sih pilihlah pekerjaan yang tidak menuntut harus "ngantor" atau "stand by" di kantor.  Pilih pekerjaan yang nggak makan banyak waktu. Pilihlah pekerjaan yang sifatnya tidak terikat waktu kehadiran namun lebih ke pada hasil pengerjaan tugas. Jika kamu hobi desain, maka bisa nyoba untuk jadi freelancer desain secara online. Dan masih banyak pekerjaan lain yang muncul di era digital sekarang. Sesuaikan dengan passionmu! Akan lebih baik jika relevan dengan jurusan kuliahmu. 

Yuk atur manajemen waktumu agar kuliah sambil kerja bisa seimbang. Meskipun sulit dan hampir mustahil terjadi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel